iTapuih.com - Latihan: Soal UN SMP 2013 Beserta Pembahasan. Ujian Nasional yang hanya tinggal menghitung hari membuat kita harus benar-benar berjuang untuk menghadapinya. Salah satunya dengan cara mencari pembahasan Ujian Nasional tahun-tahun sebelumnya. Take it easy! Blog ini sudah menyediakan pembahasan tersebut. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan Pembahasan Soal UN Bahasa Inggris SMP 2013. Saya sengaja membagikan soal-soal UN Bahasa Inggris beserta kunci jawaban, dengan harapan adik-adik kelas 9 SMP yang akan menghadapi UN bisa menggali kemampuan dalam menghadapi Ujian Nasional yang sudah semakin mendekat. Pembahasan ini juga bisa didownload dalam format PDF. Silahkan Download Pembahasan Soal UN Bahasa Inggris SMP 2013.
Download | Pembahasan Soal UN Bahasa Inggris SMP 2013 |
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 1.
1. Untuk mengurutkan kalimat menjadi paragraf yang bermakna, kita harus menentukan jenis teksnya. Teks tersebut merupakan jenis teks recount. Untuk itu kita perhatikan time sequence-nya. Kalimat pembuka sebuah teks recount biasanya diawali dengan keterangan waktu. Jadi berdasarkan pilihan jawaban yang ada, jawaban yang tepat adalah 4 – 5 – 6 – 7 – 1 – 2 – 3 karena diawali dengan kata-kata "one day".
Jawaban: D
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 2 dan 3.
2. Pada spesifikasi No. 2, disebutkan bahwa "Windows 7 Home Premium 64-bit, 4 hours Battery Life." Jadi, laptop tersebut dapat digunakan selama 4 jam Four hours.
Jawaban: B
3. Analisa jawaban yang ada yaitu: A. The laptop is as user friendly as the previous edition, (salah, karena terdapat kalimat "It is more user-friendly than ever.") B. The laptop has advance function features, (benar, karena terdapat klausa "it has advanced function features that work efficiently") C. The battery can be used for 6 hours, (salah, karma terdapat kalimat "Windows 7 Home Premium 64-bit 4 hours Battery Life.") D. The screen of the laptop is small, (salah, karena layamya sebesar 15.6-Inch) Maka, jawaban yang tepat adalah The laptop has advance function features.
Jawaban: B
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 4 sampai 6.
4. Orchid (anggrek) masuk ke dalam jenis bunga. Jadi kata yang tepat yaitu Flowers.
Jawaban: C
5. Kalimat sesudahnya menyebutkan bahwa "It can be white, purple, yellow or others." Jadi warnanya bisa bermacam-macam Various.
Jawaban: B
6. Anggrek biasanya tumbuh subur menempel pada tanaman/pohon lain. Maka, pilihan yang tepat adalah Well.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 7 sampai 8.
7. Tujuan "the monthly meeting" pada invitation tersebut yaitu untuk "discuss the farewell party for the grade IX students." Maka, pilihan yang tepat adalah Discuss the farewell party.
Jawaban: C
8. Undangan tersebut ditujukan untuk semua ketua kelas, dan yang mengundang adalah OSIS. Jadi kata "we" mengacu pada panitia OSIS dan semua ketua kelas The OSIS committee and all class captains.
Jawaban: D
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 9 sampai 13.
9. Teks tersebut membahas tentang ojek Motorcycle taxi, sebagaimana disebutkan dalam kalimat pertama.
Jawaban: B
10. Dan kalimat "Ojek tends to congregate at t-junctions on main roads and near smaller roads that are not serviced by bus routes." Kita tahu bahwa Para pengemudi ojek berkumpul (congregate) di pertigaan jalan raya dekat jalan kecil yang tidak dilalui bus.Maka, pilihan yang tepat adalah At t-junctions.
Jawaban: C
11. Pada kalimat pertama, paragraf pertama disebutkan bahwa "Ojek "motorcycle taxi" began appearing in Jakarta after becak was banned in 1994." Jadi awal mula munculnya ojek setelah becak dilarang pada tahun 1994.Maka, pilihan yang tepat adalah Becak were banned in 1994.
Jawaban: C
12. Paragraf ketiga berisi saran untuk pengguna/ konsumen ojek tentang bagaimana menggunakan jasa ojek ini. Tips for ojek passengers.
Jawaban: A
13. Kesimpulan yang dapat disimpulkan dan teks tersebut yaitu ojek telah menggantikan fungsi becak sebagai transportasi altematif. Jadi, pilihan yang tepat adalah Ojek has replace becak’s function.
Jawaban: B
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 14 sampai 17.
14. Pada kalimat "Many loudly blamed the king for not keeping the roads clear" kita mengetahui bahwa Raja disalahkan karena tidak menjaga jalanan tetap bersih. Jawabannya adalah He did not keep the road clear.
Jawaban: D
15. Paragraf ketiga secara eksplisit menceritakan tujuan diletakkannya batu besar dan dompet di bawahnya di tengah jalan. Jawabannya adalah The purpose of putting the boulder and purse.
Jawaban: C
16. Dad teks tersebut, kita tahu bahwa the peasant (petani) merupakan orang yang baik, karena dia mau menyingkirkan batu besar (boulder) yang mana semua orang hanya mengeluh dan tidak mau menyingkirkannya. Jawabannya adalah The peasant was a good man.
Jawaban: B
17. Pesan moral teks tersebut yaitu suatu masalah (dalam hal ini boulder di tengah jalan) bisa jadi terdapat hikmah di baliknya (pursue yang berisi koin emas). Jawabannya adalah A problem may be a blessing in disguise.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 18 sampai 21.
18. Alasan kenapa Picasso menggunakan warna biru di lukisannya terdapat dalam kalimat "During this time, he only used shades of blue in his paintings to show poverty in Barcelona." Jawabannya adalah The blue was to show poverty in Barcelona.
Jawaban: B
19. Paragraf ketiga membahas tentang masa Blue period, sehingga Picasso used shades of blue in his paintings.
Jawaban: A
20. Kata "depict" artinya (menggambarkan) Yang artinya sama/paling mendekati dengan menggambarkan yaitu Described.
Jawaban: B
21. Dari lukisan Picasso yang berubah gayanya mengikuti masa/era ketika dia masih hidup, kita dapat menyimpulkan bahwa lukisan-lukisannya menggambarkan lingkungan di sekitamya. Jadi, pilihan yang tepat adalah Picasso used his paintings to describe his environment.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 22 dan 23.
22. Berdasarkan jadwal keberangkatan ke Bangkok, rute yang paling pagi yaitu rute Bangkok-Rayong pada pukul 05:30.
Jawaban: B
23. Analisa jawaban yang ada yaitu: A. the route Onkhaluk - Thalalonkkleay has one trip. (benar, karena hanya ada satu perjalan dari dan ke Bangkok) B. there are eight routes from Bangkok to other cities, (salah, karena ada 7 rule) C. the longest distances is Bangkok - Chantaburi (salah, karena jarak yang paling jauh yaitu Bangkok - Kamphaeng Phet (Klonglan) sejauh 363 km, sedangkan Bangkok - Chantaburi hanya 249 km) D. the cheapest fare is route Bangkok - Rayong (salah, karena yang paling murah yaitu Bangkok - Kanchanaburi, sebesar 122 Baht, sedangkan Bangkok - Rayong. sebesar 155 Baht.) Jawaban yang tepat adalah The route Onkhaluk – Thalalonkkleay has one trip.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 24 sampai 26.
24. Surat tersebut menceritakan pengalaman perjalanan penulis ketika berlibur di Sumatera Barat. Jawaban yang tepat adalah A trip throughout West Sumatera.
Jawaban: D
25. Dan kalimat "After that, we had a two hour trip to Bukit Tinggi,..." kita tahu bahwa setelah dari Danau Maninjau, mereka ke Bukit Tinggi. Jawaban yang tepat adalah Bukit Tinggi.
Jawaban: B
26. Analisa jawaban yang ada yaitu: A. it took 3 hours from Lake Maninjau to Bukit Tinggi, (salah, karena hanya 2 jam) B. the journey to Bukit Tinggi could only be done by plane, (salah, karena mereka melewati perkebunan teh, cengkeh, dan kayu manis, jadi mereka lewat darat) C. Maninjau lake was situated far away from the forests and rice fields (salah, karena danau tersebut dikelilingi oleh hutan dan sawah) D. the writer and his family visited an interesting place during their holiday, (benar, karena mereka mengunjungi tempat yang menarik ketika berlibur). Jawaban yang tepat adalah The writer and his family visited an interesting place during their holiday.
Jawaban: D
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 27 sampai 30.
27. Jarak Bird Park dari pusat kota yaitu 12 km, sebagaimana disebutkan dalam kalimat "The bird park is about twelve kilo:linen from the centre of the city." Maka, jawaban yang tepat adalah 12 km.
Jawaban: C
28.Orang-orang mengunjungi Bird Park ketika sore hari karena cuacanya tidak panas, sebagaimana disebutkan dalam kalimat "The best time to visit the park is in the early morning or late afternoon, when it is cooler." Jawaban yang tepat adalah The weather is not hot in the afternoon.
Jawaban: B
29. Analisa jawaban yang ada yaitu: A. The most interesting place in Singapore is the bird park, (salah, karena ide utama paragraf 1) B. There is a restaurant next to a large lake in the park, (salah, karena meski terdapat kalimat "There is a large lake in the park with a restaurant beside it", tapi hal itu merupakan informasi khusus, bukan secara keseluruhan) C. There are hundreds of very beautiful birds in the cages, (salah, karena tidak disebutkan jumlah burung di dalam kandang) D. Singapore Bird Park is the largest bird park in the world, (benar, karena terdapat kalimat pertama paragraf kedua, yaitu "It is one of the largest bird park in the world") Jawaban yang tepat adalah Singapore Bird Park is the largest bird park in the world.
Jawaban: D
30. Kata "located" berarti (posisi/letak). Jadi yang sama artinya dengan lokasi/posisi yaitu "situated". Jawaban yang tepat adalah Situated.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 31 sampai 34.
31. Si anak turun dari keledai setelah disuruh turun oleh ayahnya karena dia dikatai anak yang malas. Jawaban yang tepat adalah His father asked him to do that.
Jawaban: B
32.1de utama paragraf terakhir yaitu laki-laki tersebut dan anaknya beristirahat di dekat jembatan. Jawaban yang tepat adalah The man and his son took a rest near the bridge.
Jawaban: A
33. Pelajaran moral yang dapat dipetik dari cerita tersebut yaitu kita tidak bisa menyenangkan semua orang dengan mengikuti omongan mereka, karena pendapat orang beda satu sama lain. Jawaban yang tepat adalah You cannot please everyone.
Jawaban: B
34. Kata it mengacu pada the pole yang digunakan untuk mengikat si keledai. Jawaban yang tepat adalah Tthe pole.
Jawaban: C
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 35 sampai 38.
35.Tahap pertama untuk membuat "crispy hash brown" yaitu "Heat 3 tbsp of oil in a large frying pan on medium heat." Jadi, jawaban yang tepat adalah Heat the oil in the frying pan.
Jawaban: B
36. Di akhir resep disebutkan bahwa resep tersebut untuk 4 orang (Serve for 4 people) Jadi, jawaban yang tepat adalah Four.
Jawaban: B
37. Langkah "Squeeze out as much moisture as you can from the grated potatoes" berarti kita memeras air yang terkandung dalam parutan kentang. Jadi kata "moisture" di sini berarti (air/embun) kata yang mempunyai makna sama adalah water. Jadi, sinonim moisture adalah Water.
Jawaban: A
38. Kalimat sebelumnya yaitu "It's easier to do this with potatoes ricer." Jadi kata it mengacu pada Potatoes ricer.
Jawaban: C
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 39 sampai 42.
39.Tinggi pohon Gardenia yaitu 1 - 5 meter, sebagaimana disebutkan dalam kalimat "Their small trees can grow to 1-5 meters tall." Jadi, jawaban yang tepat adalah 1 – 5 m.
Jawaban: D
40.Ide utama paragraf terakhir terdapat dalam kalimat pertama, yaitu "To cultivate gardenia as a house plant is not easy." Jadi, jawaban yang tepat adalah It’s not easy to plant gardenia as a house plant.
Jawaban: C
41. Analisa jawaban yang ada yaitu: A. people don't like the strong scent of flower (salah, karena karena bunga Gardenia terkenal akan keharuman bunganya yang kuat) B. Gardenia is widespread in Asia (benar, karena yaitu di Cina, Jepang, dan Pakistan) C. the flower is easy to plant (salah, karena paragraf terakhir menyatakan bunga ini susah ditanam) D. the flower is expensive (salah, karena tidak disebutkan dalam teks) Jadi, jawaban yang tepat adalah Gardenia is widespread in Asia.
Jawaban: B
42. Dari kalimat "This svecie4 can be difficult to grow because it originated in warm humid tropical areas" kata it menggantikan This species.
Jawaban: B
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 43 sampai 45.
43. Pengumuman tersebut berisi informasi penutupan sementara perpustakaan pada tanggal 12 sampai 14 November 2013. Jawaban yang benar adalah The temporarily closing of the library.
Jawaban: C
44. Perpustakaan tutup karena adanya penataan kembali buku-buku dan kursi-kursinya "The library will be closed due to the rearranging of books and seats." Jawaban yang benar adalah The books will be rearranged.
Jawaban: D
45. Kata "inconvenience" berarti (ketidaknyamanan). Yang sama artinya dengan ketidaknyamanan yaitu disruption. Jadi, sinonim inconvenience Disruption.
Jawaban: A
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 46 sampai 48.
46. Verb yang tepat yaitu had, karena kalimatnya berarti aku mempunyai banyak pengalaman selama liburan. Jawaban yang benar adalah Had.
Jawaban: A
47. Pada pagi hari pemandangan yang terlihat adalah matahari terbit Sunrise.
Jawaban: C
48. Adverb yang tepat yaitu pleasantly karena penulis "enjoyed" (menikmati), jadi suasananya senang. Jawaban yang benar adalah Pleasantly.
Jawaban: D
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 49.
49. Kalimat-kalimat di atas merupakan kalimat recount text. Hal yang harus diperhatikan di sini adalah time sequenze. Urutan yang tepat adalah 3 – 1 – 8 – 6 – 2 – 5 – 7 – 4.
Jawaban: C
Pembahasan berikut ini untuk soal nomor 50.
50. Caution tersebut memperingatkan kita akan risiko algae yang bisa membahayakan manusia dan hewan. Jadi kita harus hati-hati terhadap algae tersebut. Maka, jawaban yang tepat adalah We must be careful because harm algae grow in this water.
Jawaban: A
Continue | Latihan Soal UN Bahasa Inggris SMP 2013 |